Tips Jualan Komputer & Laptop Secara Online

Tips Jualan Komputer & Laptop Secara Online

Asus ROG Strix G15

JMTech.id kali ini ingin berbagi informasi seputar tips jualan komputer dan laptop secara online agar lebih banyak mendapatkan penjualan. Semoga dengan beberapa tips yang kami bagikan ini, niat teman – teman untuk memulai bisnis komputer secara online segera terlaksanakan.

Dimasa pandemi ini, kegiatan membeli produk secara online sudah menjadi hal yang lumrah. Bahkan untuk produk – produk dengan harga yang cukup fantastis, masyarakat Indonesia sudah mulai percaya dengan berbelanja online. Akan sangat beda jauh jika kita tarik ke beberapa tahun kebelakang, banyak masyarakat yang belum percaya dengan membeli barang secara online.

Sebagai pengusaha yang terdampak oleh pendemi ini, harus memutar otak bagaimana agar penjualan produk harus tetap lancar. Dan akhirnya gaji – gaji karyawan masih tetap bisa terbayarkan. Berikut adalah beberapa tips dari JMTech.id bagi rekan – rekan yang ingin memulai berbisnis online khususnya dalam hal berjualan laptop dan komputer secara online.

Membuat Website Profesional

Hal yang pertama dapat kamu lakukan ketika ingin berbisnis online, khususnya dalam berjualan komputer dan laptop dan mendapatkan kepercayaan penuh dari calon pelanggan adalah dengan membangun sebuah wesbsite yang terlihat profesional. Website menjadi sebuah identitas dari toko kamu, walaupun secara offline toko yang kamu miliki sudah memilki branding yang bagus, belum tentu di online memiliki branding yang bagus pula.

Untuk itu, ciptakanlah sebuah website yang profesional yang mana akan berfungsi untung memajang produk – produk yang kamu jual. Untuk menghadirkan website yang profesional, tentunya kamu juga harus menggunakan domain dengan ekstensi yang dapat dipercaya. Untuk Indonesia, kamu dapat menggunakan beberapa ekstensi domain seperti .id, .co.id, .com. Seperti kami yang mengunakan ekstensi domain .id yaitu https://www.jmtech.id.

Nah, bagi kamu yang ingin membeli nama sebuah domain, kami memiliki rekomendasi domain murah yang dapat kamu coba beli. Kamu dapat membelinya di NiagaHoster. Silahkan pilih ekstensi domain yang ingin kamu beli dan menurut kamu cocok dengan nama toko online yang akan kamu bangun.

Aktif di Sosial Media

Setelah memiliki sebuah website untuk berjualan, selanjutnya hal yang tidak kalah penting adalah kamu membangun branding melalui sosial media. Saat ini, ada beberapa sosial media yang dapat kamu gunakan untuk membranding toko kamu. Diantaranya adalah Instagram, Facebook, dan juga TikTok. Jadikan beberapa channel sosial media tersebut menjadi sumber organik trafik yang menghasilkan leads – leads terbaik.

Dari leads – leads tersebut, konversikan menjadi closing yang akhirnya membeli produk yang kamu jual. Dengan begitu, kamu telah berhasil mendapatkan pembeli dari bisnis online yang kamu bangun.

Menggunakan Teknik SEO

Selanjutnya untuk mendapatkan trafik organik selain menggunakan sosial media adalah dengan memanfaatkan SEO (Search Engine Optimization). Yaitu teknik menempatkan sebuah kata kunci target agar muncul di halaman 1 pencarian Google. Misal, JMTech.id akan kamu temukan ketika kamu mengetikkan kata kunci “toko komputer pekanbaru” dan “toko laptop pekanbaru” di kolom pencarian Google.

Untuk memanfaatkan teknik SEO ini, ada beberapa tahap yang harus kamu lakukan. Mulai dari riset kata kunci, membangun website yang bagus secara UI dan UX, dan tentunya menerapkan optimasi seo secara onpages dan offpages. Jika kamu belum faham bagaimana menerapkan teknik SEO ini, kamu dapat belajar kepada yang sudah berpengalaman ataupun kamu dapat menggunakan jasa yang banyak ditawarkan secara online.

Menggunakan Iklan Berbayar

Selanjutnya cara tercepat mendapatkan leads adalah dengan menggunakan iklan berbayar, baik di Facebook, Instagram atau bahkan di Google. Silahkan tentukan target dan siapkan budget iklan yang kamu inginkan. Selanjutnya kamu dapat memulai beriklan dan siap – siap mendapatkan leads pertamamu dari iklan.

Bagi kamu yang belum terbiasa beriklan, atau belum pernah sama sekali. Kamu dapat belajar terdahulu kepada yang lebih expert, ataupun kamu dapat mengikuti workshop – workshop yang diadakan secara online baik yang gratis maupun berbayar.

Itulah tadi beberapa tips jualan komputer dan laptop secara online yang dapat kamu lakukan. Silahkan pilih mana yang dapat kamu lakukan terlebih dahulu, tetapi alangkah baiknya kamu dapat menggunakan semua teknik agar mendapatkan hasil yang maksimal. Terima kasih.

5/5 - (1 vote)
Avatar photo
JMTech.id

JMTech.id merupakan Toko Komputer, Laptop dan Pusat IT Terlengkap di Pekanbaru. Dapatkan informasi tentang Teknologi terupdate disini.

Leave a Comment