cara mengetahui pesan wa yang dihapus tanpa aplikasi

5 Cara Mengetahui Pesan WA yang Dihapus Tanpa Aplikasi, Tanpa Ribet!

Asus ROG Strix G15

Cara Mengetahui Pesan WA yang Dihapus Tanpa Aplikasi – Kehadiran fitur penghapus atau penarik pesan dalam WhatsApp terkadang menjengkelkan, karena membuat penerima pesan akan merasa penasaran. Tentu hal ini membuat kebanyakan orang bertanya-tanya bagaimana cara mengetahui pesan WA yang dihapus tanpa aplikasi apapun.

Maka dari itu, hadirlah beberapa cara yang dapat digunakan untuk melihat kembali pesan yang sebelumnya sudah dihapus. Berikut ini adalah 5 cara untuk mendapati pesan yang telah dihapus anti ribet:

5 Cara Mengetahui Pesan WA yang Dihapus Tanpa Aplikasi

Mencadangkan Pesan ke Google Drive

Google Drive bisa menjadi alternatif menarik sebagai cara mengetahui pesan WA yang dihapus tanpa aplikasi. Tidak lain dan tidak bukan bahwa Google Drive mampu mencadangkan chat atau pesan WA dan menyimpannya.

Pertama, pengguna hanya perlu membuka menu setting di WA lalu pilih ‘chat’ dan ‘chat backup’ atau ‘cadangkan pesan’. Pilih opsi dan waktu pencadangan yang dibutuhkan, kemudian tekan ‘ok’ dan tunggu beberapa saat. Setelah pencadangan komplit, pesan-pesan yang telah terhapus akan dapat dibaca kembali.

Mengekspor Chat WA

Tidak banyak orang yang tahu bahwa dengan cara mengekspor chat WA ternyata mampu melihat kembali pesan yang sudah dihapus. Hal ini dikarenakan format yang dihasilkan ekspor pesan adalah .txt dan harus dilakukan beberapa kali ekspor untuk beberapa historis pengguna.

Cara menggunakannya adalah dengan membuka fitur setting di WhatsApp kemudian pilih opsi chat dan riwayat chat. Selanjutnya, klik opsi ‘ekspor chat’ dan pilih kontak yang hendak di-backup.

Baca juga : Cara Memindahkan Video dari iPhone ke Laptop

Langkah terakhir adalah dengan memilih tempat pencadangannya yakni melalui Google Drive atau Email. Setelah selesai, pengguna dapat mengecek kembali email atau Google Drive yang dipilih untuk menjadi tempat pencadangan.

Membatalkan Pengunduhan Aplikasi dan Mengunduh Ulang

Cara ketiga merupakan yang paling simpel dilakukan, sebab pengguna hanya harus membatalkan pengunduhan aplikasi WhatsApp. Pembatalan pengunduhan atau penghapusan WhatsApp dari ponsel dapat mengembalikan pesan yang sudah terhapus.

Pertama, hapus aplikasi WhatsApp dari ponsel dengan menahan ikon WA dan drop ke opsi ‘delete’. Jika sudah berhasil terhapus, unduh kembali aplikasi melalui Play Store dan pasang pada ponsel. Ketika login, WhatsApp akan menawarkan opsi Restore untuk memulihkan seluruh pesan.

Mengaktifkan Notifikasi Pop Up

Tidak banyak orang yang tahu bahwa mengaktifkan notifikasi Pop Up WA di smartphone dapat mengatasi masalah penarikan pesan. Pesan yang ditarik akan tetap muncul di notifikasi Pop Up selama pesan tersebut belum dibuka.

Tentu hal ini akan menguntungkan penerima pesan dimana meskipun isi pesan sudah dihapus oleh pengirim, pesan akan tetap terlihat. Cara mengaktifkannya adalah melalui fitur setelan di ponsel dan pilih menu notifikasi, kemudian pilih WhatsApp.

Baca juga : Cara Bom Chat WA Di Android Tanpa Aplikasi

Menggunakan Database

Langkah pertama, pengguna harus membuka file manager di ponselnya masing-masing untuk proses penyalinan dokumen. Bukalah penyimpanan internal dan klik ‘WhatsApp Folder’, lalu buka opsi ‘Database’. Tandai semua data dan cadangkan dalam format MsgstoreYYYYMMDD.db.crypt.

Setelah semua data berhasil dicadangkan atau di-copy, maka buatlah folder baru dan salin cadangan dalam folder tersebut. Selanjutnya adalah meng-uninstall aplikasi dan mengubah nama file-file yang telah dicadangkan sebelumnya menjadi Mgstore.db.crypt tanpa perubahan sedikitpun.

Terakhir, unduh kembali aplikasi WhatsApp yang sempat dihapus dari ponsel. Biasanya saat dipasang kembali, aplikasi akan menawarkan pemulihan pesan atau bahkan secara otomatis akan memulihkan sendiri. Jika proses pemulihan telah selesai, maka pesan yang terhapus dapat dibaca kembali.

Itulah cara mengetahui pesan WA yang dihapus tanpa aplikasi sebagai referensi bagi pengguna WhatsApp. Tidak perlu takut memberatkan sistem ponsel, karena cara-cara yang telah disebutkan sebelumnya adalah pure tanpa menggunakan aplikasi apapun.

Rate this post
Avatar photo
JMTech.id

JMTech.id merupakan Toko Komputer, Laptop dan Pusat IT Terlengkap di Pekanbaru. Dapatkan informasi tentang Teknologi terupdate disini.

Leave a Comment