Printer Brother DCP-T310

Review Printer Brother DCP-T310, Printer Ringkas yang Multifungsi

Asus ROG Strix G15

Ingin beli printer? Ketahui dulu review printer Brother DCP-T310 berikut. Di Indonesia, kebutuhan akan mencetak sesuatu menggunakan kertas bisa dibilang masih tinggi. Sayangnya, di negara kita masih banyak sekali keharusan untuk print berbagai file, tagihan, invoice, atau bahkan laporan-laporan. Hal ini terutama terjadi di lingkungan perkantoran dan pendidikan. Kegiatan mencetak menggunakan kertas seakan menjadi sesuatu yang amat tidak bisa dihindari.

Berkaitan dengan tingginya kebutuhan print, semakin banyak juga produk printer yang menawarkan berbagai kelebihan. Bahkan, saat kita masuk ke satu toko elektronik saja, kita bisa menemukan puluhan tipe printer yang berbeda. Salah satu merek printer yang cukup populer dan terkenal hemat tinta adalah Brother dengan tipe DCP-T310. Brother sendiri menjadi salah satu merek printer yang pertama kali menggunakan sistem infus untuk penggantian tinta. Bagi Anda yang penasaran dengan produk ini, yuk simak review printer Brother DCP-T310 berikut ini.

Harga Printer Brother DCP-T310

Sebelum masuk ke review printer Brother DCP-T310, kita harus tahu harga printer Brother DCP-T310 terlebih dahulu. Jadi, printer ini dibanderol di pasaran dengan harga sekitar Rp 2.000.000 saja. Anda sudah bisa mendapatkan produk printer yang mengaplikasikan infus untuk pengisian tinta.

Dengan begitu, printer tidak akan mudah rusak karena sering diganti tintanya. Anda juga akan mendapatkan kartu garansi resmi, set up guide, dokumen-dokumen printer, CD, kabel laptop, kabel power, dan juga tinta isi ulang. Tinta isi ulang yang diberikan pun ada empat warna, yaitu hitam, kuning, magenta dan biru yang masing-masing berisi 48 mL.

Baca juga : Review Laptop Lenovo Yoga 520

Spesifikasi Printer Brother DCP-T310

Bicara soal spesifikasi, printer Brother DCP-T310 memang dibilang cukup lengkap dan canggih. Di bagian bawahnya terdapat tempat untuk pengisian tinta yang sangat sederhana, tinggal dibuka saja. Yang membuatnya berbeda dari produk lain adalah tempat memasukkan kertasnya ada di bagian bawah printer, bukan di bagian atas.

Sementara itu, bagian atasnya bisa digunakan untuk scan dan fotokopi. Permukaannya memang cukup kasar, namun bodinya cukup compact. Pada bagian pinggir terdapat display yang menjadi indikator penggunaan printer. Secara bobot, printer Brother DCP-T310 memang tidak ringan, tetapi konsepnya sangat solid. Printer ini pun terbilang cukup ringkas dan tidak memakan banyak tempat. Saat menggunakannya untuk fotokopi, Anda bisa mengatur kuantitasnya melalui tombol yang disediakan.

Saat menggunakannya untuk scan, Anda bisa langsung melihat hasilnya di perangkat printer. Dengan begitu, Anda tak perlu membuka komputer untuk membuka hasil scan-nya. Brother pun mengklaim bahwa 48 mL tintanya bisa digunakan untuk print banyak sekali kertas. Sehingga, Anda tak perlu khawatir kalau tiba-tiba kehabisan tinta saat sedang menge-print dokumen.

Baca juga : Review Laptop Lenovo Notebook V110

Itu dia sekilas review printer Brother DCP-T310 yang harus Anda ketahui. Jika setelah melihat ulasannya Anda tertarik ingin membelinya, segera saja beli JMTECH. Dengan menyiapkan uang sekitar Rp 2.000.000 saja, Anda sudah bisa mendapatkan printer Brother yang sangat multifungsi itu. Jika Anda berdomisili di Pekanbaru dan ingin melihat produk fisiknya, Anda bisa berkunjung langsung ke toko offline-nya.

Namun, jika Anda berdomisili di luar Pekanbaru Anda tinggal pesan produk IT favorit dan duduk manis menunggu produk dikirim. Pengemasannya dari JMTECH pun dijamin sangat aman sehingga terhindar dari risiko kerusakan saat pengiriman. Yuk, buruan cek harga produk impian Anda di toko kami JMTech.id Selamat berbelanja!

5/5 - (1 vote)
Avatar photo
JMTech.id

JMTech.id merupakan Toko Komputer, Laptop dan Pusat IT Terlengkap di Pekanbaru. Dapatkan informasi tentang Teknologi terupdate disini.

Leave a Comment