Cara Membuat Stiker di WhatsApp

Cara Membuat Stiker di WhatsApp

Asus ROG Strix G15

Cara Membuat Stiker di WhatsApp – Banyak yang mungkin merasa bingung jika ditanya tentang cara membuat stiker di WhatsApp. Padahal hal tersebut cukup banyak disukai dan digunakan oleh banyak pengguna WhatsApp akhir-akhir ini. Berbagai macam stiker lucu yang bisa dibagikan di grup maupun kontak menjadi kesukaan baru banyak orang.

Tak heran jika bahkan beberapa orang menanyakan hal tersebut pada toko laptop Pekanbaru langganan mereka. Supaya bisa membuat sendiri berbagai macam stiker untuk dibagikan saat berkomunikasi menggunakan aplikasi yang satu ini. Nah, jika ingin tahu bagaimana cara membuat stiker WhatsApp secara lengkap, berikut ini beberapa langkah mudah yang bisa dilakukan.

Gunakan Aplikasi Background Eraser

Hal pertama yang sebaiknya dilakukan yaitu mendonlot aplikasi Background Eraser. Langkah-langkahnya juga mudah dan biasanya aplikasi ini bisa ditemukan baik di Google Playstore atau Application Store lainnya. Cobalah untuk mencari kata kunci tersebut dan temukan aplikasinya dengan mudah. Setelah itu segera donlot hingga terinstall sempurna di gadget kalian.

Adapun aplikasi yang satu ini sangat bermanfaat untuk menghapus latar belakang foto seseorang. Sehingga dari situ bisa didapatkan gambar yang bersih hanya tersisa foto wajah maupun seluruh badang orang yang ingin kita jadikan stiker. Aplikasi ini juga mudah dijalankan. Begitu selesai melakukan donlot maka segera pilih foto yang ingin dihapus latar belakangnya. Lakukan penghapusan latar belakang hingga rapi dan foto siap digunakan untuk stiker.

Baca juga : Cara Install Ulang Windows 10

Gunakan Aplikasi Personal Stiker di WhatsApp

Selanjutnya pilih aplikasi personal stiker yang tersedia di WhatsApp. Di sini foto yang sudah diedit latar belakangnya bisa dibentuk menjadi bermacam-macam model stiker. Terutama manfaatnya untuk menambah kata-kata unik dan lucu pada potongan foto yang akan dijadikan gambar utama stiker.

Di aplikasi ini maka pengguna bebas memilih berbagai macam font huruf yang lucu dan imut hingga yang keren dan tajam. Semua terserah selera masing-masing pembuat stiker. Selain itu juga ada beberapa macam warna font yang bisa dipilih. Sehingga nantinya stiker yang dibuat bisa terdiri dari berbagai macam warna huruf pendukungnya.

Simpan Dan Bagikan Sticker

Jika sudah selesai melakukan beberapa poin di atas, maka sebaiknya segera simpan koleksi stiker di WhatsApp. Supaya ke depannya bisa segera menggunakan stiker yang telah dibuat untuk berbagai macam komunikasi dan percakapan di WhatsApp.

Baca juga : Cara Mengganti Background Foto

Cara membagikan stiker yang sudah dibuat juga cukup mudah kok. Cukup cari fitur stiker lalu pencet stiker yang diinginkan untuk dibagikan ke kontak WhatsApp melalui percakapan grup maupun percakapan pribadi. Voila…stiker sudah terpampang cantik di layar chat.

Mudah sekali bukan? Yang pasti jika ingin mendonlot kedua aplikasi di atas pilih saja gadget yang mumpuni. Bila bingung memilih ada baiknya mencari tahu mana produk gadget terbaik di toko laptop Pekanbaru langganan.

Jangan lupa mencari informasi promo serta diskon menarik. Sehingga saat belanja gadget yang digunakan untuk menjalankan WhatsApp bisa mendapatkan harga yang lebih murah dan lebih ekonomis. Apalagi jika belanja secara online di toko komputer Pekanbaru favorit, biasanya ada lebih banyak promo yang ditawarkan.

Itulah beberapa langkah mudah cara membuat stiker WhatsApp. Tentunya informasi di atas cukup menarik untuk dicoba. Tidak perlu lagi mencari informasi tersebut ke beberapa toko komputer Pekanbaru. Coba saja lakukan satu demi satu cara tersebut dan stiker WhatsApp sudah siap untuk dibagikan. Mau stiker lucu, stiker keren, atau stiker jenis lainnya bisa segera dicoba saja.

5/5 - (1 vote)
Avatar photo
JMTech.id

JMTech.id merupakan Toko Komputer, Laptop dan Pusat IT Terlengkap di Pekanbaru. Dapatkan informasi tentang Teknologi terupdate disini.

Leave a Comment